Fri. Sep 13th, 2024

Zhangjiajie, Wujud Gambaran Film Avatar di Dunia Nyata

By Bekraf Apr 29, 2024

Pernah nonton film “Avatar” yang disutradarai James Cameron? Pada tahun 2009, film itu menyajikan keajaiban visual dan cerita mendalam yang menginspirasi banyak orang. Dan, pemandangan yang memukau dalam film tersebut mengingatkan orang pada pemandangan yang tak kalah menakjubkannya di kota Zhangjiajie, Provinsi Hunan, China. Kini tempat tersebut menjadi tujuan yang sangat diminati setelah menjadi inspirasi bagi dunia Pandora dalam film Avatar.

Zhangjiajie menawarkan keindahan alam yang mempesona dan petualangan yang tak terlupakan bagi para pengunjungnya. Dari Taman Nasional Zhangjiajie hingga Jembatan Kaca Zhangjiajie, tempat ini memadukan keajaiban alam dengan sensasi petualangan yang menggugah imajinasi.

1. Taman Nasional Zhangjiajie

Dikenal dengan ribuan pilar batu gunung yang menjulang tinggi, terutama Yuanjiajie Mountains yang lebih dikenal sebagai ‘Avatar Hallelujah Mountains’. Naik Bailong Elevator adalah cara terbaik untuk merasakan kemegahan pegunungan ini.

2. Jembatan Kaca Zhangjiajie

Sebagai jembatan kaca tertinggi dan terpanjang di dunia, menawarkan pengalaman berjalan di atas lantai kaca di ketinggian 300 meter, menciptakan sensasi yang tak terlupakan.

3. Gunung Tianmen
Terkenal dengan Tianmen Cave atau Gerbang Surga, pengunjung dapat menikmati pemandangan yang spektakuler dengan naik kereta gantung dan menelusuri jalan kaca setapak di pinggir dinding gunung.

4. Gua Naga Kuning

Sebagai salah satu gua batuan kapur terbesar di China, gua ini menawarkan pengalaman menjelajahi formasi bebatuan yang menakjubkan.

5. Danau Baofeng
Diapit oleh pilar pegunungan, danau ini menyuguhkan pemandangan indah yang dilengkapi dengan kabut. Berlayar di atas perahu tradisional China akan memberikan pengalaman yang mendamaikan.

6. Sungai Gold Whip

Terkenal dengan airnya yang jernih, sungai ini menawarkan jalur hiking yang menenangkan di tengah pemandangan alam yang megah.

7. Desa Minoritas Tianzi

Sebagai rumah bagi Suku Tujia, desa ini menampilkan kebudayaan dan tradisi yang khas, serta menyuguhkan tarian dan pertunjukan tradisional yang menarik.

Selain itu, Zhangjiajie juga menawarkan pengalaman musim dingin yang menakjubkan dengan pemandangan salju yang mempesona. Dengan suhu udara rata-rata antara 0 hingga 10°C selama musim dingin, persiapkan pakaian yang sesuai agar tetap nyaman saat menikmati keindahan alam yang megah ini.*** [BEKRAF/Rls]

By Bekraf

Related Post