Fri. Sep 13th, 2024

Sekda Denpasar dalam Kegiatan Business Matching : Optimalkan Program P3D

By Bekraf Mar 6, 2024

SEKRETARIS Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana, turut berpartisipasi dalam kegiatan Business Matching 2024 pada Selasa (5/3), yang diadakan di The Meru Sanur, Denpasar. Kegiatan ini dihadiri oleh Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang, serta secara virtual oleh MenteriKoordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Mengusung tema “Kemandirian Produk Dalam Negeri Menuju Indonesia Emas,” acara ini merupakan inisiatif Kementerian Perindustrian untuk memperkenalkan dan mendukung produk nasional serta meningkatkan pembelian dan pemanfaatan Produk Dalam Negeri (PDN) dalam rangka Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI).****[BEKRAF/rls]

Dalam pidato singkatnya, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang menekankan lima sektor yang menjadi fokus utama, yaitu konstruksi, kesehatan, pertahanan, transportasi, pertanian, dan perkebunan.

Sekda Alit Wiradana menyatakan bahwa kegiatan Business Matching 2024 menjadi momentum penting untuk mempercepat penyerapan produk dalam negeri dan dukungan terhadap UMKM. Ia juga menekankan bahwa produk-produk lokal memiliki kualitas yang sebanding dengan produk impor.

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 4 hingga 7 Maret 2024 dan menampilkan berbagai pameran produk dalam negeri yang berkualitas. Ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) serta mendorong pertumbuhank Eonomi lokal.

By Bekraf

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *